Terus BERBUAH dan Semakin BERKUALITAS

Terus BERBUAH dan Semakin BERKUALITAS

Sahabat, pada hari ini,  saya sungguh bersyukur kepada Tuhan dapat merayakan ulang tahun yang  ke-65 bersama istri tercinta. Tuhan bukan hanya menciptakan kami tapi juga memelihara kami. Semoga di usia emas, kami dapat terus menceritakan bahwa Tuhan itu baik, kasih setia-Nya untuk selama-lamanya.

Berkaitan dengan ulang tahun saya tersebut,  Bacaan Sabda pada hari ini saya ambil dari Mazmur 92:13-16. Kami rindu dapat menikmati umur panjang dan tetap sehat, dan terus dapat menceritakan pengalaman hidup kami bersama Tuhan. Kami ingin seperti pohon kurma, di usia emas, kami ingin tetap berbuah dan buahnya semakin berkualitas.

Sahabat, bukan tanpa alasan jika pemazmur menggambarkan kehidupan yang benar akan bertunas seperti pohon kurma.  Pohon kurma atau pohon palem adalah salah satu jenis pohon yang paling sering ditulis di dalam Alkitab, terutama Perjanjian Lama.  Pasti ada alasannya mengapa Tuhan sering menggunakan lambang pohon kurma ini di dalam firman-Nya.

Proses perjuangan pohon kurma untuk bertumbuh dan menghasilkan buah meski hidup di tengah padang gurun adalah simbol dari kehidupan orang percaya yang dikehendaki Tuhan.  Berakar kuat, terus bertumbuh dan menghasilkan buah yang lebat meski harus diperhadapkan pada masalah dan penderitaan.  Masalah dan penderitaan adalah proses menuju kepada pendewasaan iman (Yakobus 1:12). 

Untuk menjadi orang percaya yang bertumbuh dan berbuah sampai masa tua, tidak ada jalan lain selain harus berakar kuat kepada Tuhan Yesus yang adalah Sumber Air Kehidupan.  Tuhan menghendaki agar anak-anak-Nya menjadi seperti pohon kurma, tetap kuat dan menghasilkan buah meski di tengah kegersangan dan badai kehidupan.

Sahabat, berdasarkan hasil perenunganmu dari bacaan kita pada hari ini, tolong tuliskan  apa yang harus kamu lakukan agar walaupun usiamu terus bertambah, namun kamu dapat terus berbuah bahkan buahmu semakin berkualitas. Selamat sejenak merenung. Tuhan memberkati. (pg)

Renungan Lainnya