Sahabat, mengawali musim tanam, para petani disibukkan dengan pekerjaan mempersiapkan lahan agar siap ditanami benih padi atau yang lain. Perlu tenaga dan biaya yang besar. Namun, kesulitan tersebut tidak merintangi para petani untuk melakukan pekerjaan mereka dengan tekun. Mereka memiliki impian dan harapan yang besar: Ketika musim panen tiba mereka akan menerima imbalan yang setimpal dengan kerja keras yang telah dilakukan.
Untuk lebih memahami topik tentang: “Sumber PENGHARAPAN yang PASTI dan ABADI”, Bacaan Sabda pada hari ini saya ambil dari Mazmur 71:1-24. Sahabat, bagi banyak orang, masa tua diharapkan menjadi masa istirahat dan menikmati hasil kerja keras selama ini, masa dapat hidup dengan santai dan tanpa banyak pergumulan. Namun tidak demikian bagi Daud.
Sahabat, pada masa tuanya, Daud masih mengalami pergumulan yang berat, ada orang-orang yang masih menginginkan kecelakaannya (ayat 2-4). Meski hal itu menyusahkan hati Daud, namun ia tetap yakin Allah tidak melupakannya. Ada begitu banyak bukti dari pengalaman Daud bersama dengan Tuhan yang membuktikan bahwa Allah menolong dan melindunginya melewati berbagai kesusahan dan malapetaka (ayat 17, 19-21). Jejak-jejak pengalaman Daud ditolong dan dilindungi Allah itu membuat Daud meyakini bahwa Allah yang ia sembah adalah Allah yang setia (ayat 22).
Dalam pandangan Daud, Allah itu penolong dan pelindung yang setia. Oleh karena itu, kepada Allah yang demikianlah Daud memohon perlindungan di masa tuanya. Sebagaimana Allah telah memelihara hidupnya dari sejak kecil (ayat 17), Daud percaya sampai masa tuanya pun Allah tidak meninggalkannya (ayat 18). Karena itu, Daud punya alasan untuk tetap bersorak-sorai dan memuji kesetiaan Allah dalam hidupnya, meski di tengah pergumulan sekalipun (ayat 23).
Sahabat, dalam menjalani kehidupan ini akan lebih indah ketika kita meletakkan PENGHARAPAN hanya kepada Tuhan. Bersama dengan Tuhan, kita dimampukan menjalani setiap proses kehidupan dengan baik, sesuai dengan rencana-Nya dalam kehidupan kita. Untuk itu, JANGAN PERNAH BERHENTI BERHARAP. Tuhan adalah sumber dan tempat pengharapan kita. Dia akan memberikan yang terbaik pada masa sekarang dan pada masa mendatang. Tuhan itu sumber pengharapan yang pasti dan abadi.
Berdasarkan hasil perenunganmu dari bacaan kita pada hari ini, bagikanlah pengalamanmu bersama dengan Tuhan dalam keseharianmu, apakah Tuhan memang menjadi sumber pengharapan yang pasti dan abadi bagi dirimu dan keluargamu? Selamat sejenak merenung. Yakinlah: BERHARAPLAH hanya kepada TUHAN yang SENANTIASA MEMBERIKAN PERLINDUNGAN dan PERTOLONGAN tepat pada waktunya. (pg)