MAU Dibentuk dan Diproses

MAU Dibentuk dan Diproses

Sahabat, jadikanlah hidupmu  menjadi lebih  berguna dan berdampak bagi sesama. Mulailah dari hal yang paling sederhana, dengan saling menyapa, saling memerhatikan, dan saling mendoakan.

Ada cukup banyak diantara kita yang berpendapat bahwa Tuhan hanya memakai orang-orang yang memiliki kecerdasan di atas rata-rata, orang genius, orang kaya, dan orang kuat saja, untuk Ia pakai sebagai kemuliaan-Nya. 

Lalu, kita yang merasa diri sebagai orang yang biasa-biasa saja, dan tidak punya sesuatu yang bisa dibanggakan, menjadi rendah diri dan merasa tidak layak di hadapan Tuhan. 

Untuk menggali lebih dalam tentang topik tersebut, Bacaan Sabda pada hari ini saya ambil dari 1 Korintus 1:27-29 dan Efesus 3:14-21.

Sahabat, ternyata justru orang-orang yang dipandang sebelah mata oleh dunia,  dan dianggap sebagai orang-orang biasa, dapat dipakai Tuhan secara luar biasa, karena Tuhanlah, yang dapat melakukan jauh lebih banyak daripada yang kita doakan atau pikirkan. 

Tokoh-tokoh besar dalam Alkitab seperti Abraham, Musa, Daud, Gideon, Yosua dan lain-lainnya adalah orang-orang biasa yang dipakai dan diurapi Tuhan menjadi orang-orang yang luar biasa. 

Jadi berbahagialah kita yang merasa sebagai orang-orang biasa, bersiap-siaplah, karena Tuhan akan memakaimu menjadi orang yang luar biasa.  Saat ini Tuhan sedang terus  mencari orang yang MAU, yaitu mau untuk DIPROSES dan DIBENTUK menjadi bejana-Nya yang mulia dan sangat berharga.

Berdasarkan hasil perenunganmu dari bacaan kita pada hari ini, tolong tuliskan pemahamanmu tentang orang-orang yang dipakai oleh Tuhan secara luar biasa. Selamat sejenak merenung. Tuhan memberkati. (pg)  

Renungan Lainnya